Vaksinasi Human Papiloma Virus
Vaksin

Gambar : Vaksinasi Siswa SMP Negeri 1 Anggeraja
Pelaksanaan Vaksinasi Human Papillomavirus (HPV) di SMPN 1 Anggeraja
Anggeraja, 10 Februari 2025 - SMPN 1 Anggeraja melaksanakan program vaksinasi Human Papillomavirus (HPV) bagi siswi kelas 9. Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama antara pihak sekolah dan Puskesmas Anggeraja dalam upaya pencegahan kanker serviks sejak dini.
Sebelumnya telah dilaksanakan sosialisasi kepada siswa dan orang tua tentang vaksinasi yang akan dilaksanakan di ruangan aula SMP Negeri 1 Anggeraja pada tanggal 7 Februari 2025 oleh ibu kepala SMP Negeri 1 Anggeraja
HPV adalah virus yang dapat menyebabkan berbagai penyakit, termasuk kanker serviks yang menjadi ancaman bagi kesehatan perempuan. Vaksinasi ini bertujuan untuk melindungi generasi muda dari risiko tersebut dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya pencegahan dini.
Gambar siswa sedang diimunisasi HPV
Pelaksanaan vaksinasi berlangsung lancar dengan pengawasan tenaga medis dari Puskesmas Anggeraja. Kepala sekolah, Rismawaty, S.Si., M.Pd., menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung program ini. Beliau juga menegaskan pentingnya peran orang tua dalam mendukung kesehatan anak-anak mereka dengan memastikan vaksinasi dilakukan sesuai jadwal.
Dengan adanya program ini, diharapkan seluruh siswi SMPN 1 Anggeraja dapat memperoleh perlindungan maksimal terhadap infeksi HPV dan terhindar dari risiko penyakit serius di kemudian hari. Pihak sekolah dan tenaga medis berharap program vaksinasi ini dapat terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak siswa di masa mendatang.